30 Des 2010

Medtronic catheter system disetujui FDA


Medtronic catheter system disetujui FDA

Arctic Front Cardiac cryoAblation Catheter SystemSatu lagi teknologi kedokteran berhasil dibuat. Nama perangkat medis yang baru ini namanya Medtronic catheter system (Arctic Front Cardiac CryoAblation Catheter system), yang dibuat oleh Medtronic, Inc, sebuat perusahaan yang mengembangkan alat-alat teknologi medis. Medtronic mengatakan pada hari Jumat bahwa FDA (Food and Drug Administration) BPPOM-nya Amerika, Arctic Front Cardiac CryoAblation Catheter system telah disetujui untuk mengobati ganguan fibrilasi atrium pada pasien yang tidak bisa lagi diterapi dengan obat.
Fibrilasi atrium menyebabkan jantung berkontraksi tidak teratur (Heart Rhythm Disorder), yang berpotensi memicu stroke. Nah, alat kateter ini membantu menghentikan fibrilasi dalam ruang jantung dengan memberikan sebuah pendingin yang menghalangi jalur konduksi yang memicu atrial fibrilasi. Kateter ini dimasukkan melalui arteri di pangkal paha dan kemudian menelusuri pembuluh darah tersebut sampai ke jantung.
Mekanisme kerja sistem kateter Arctic Front
Arctic Front Cardiac CryoAblation Catheter System ini dirancang untuk digunakan dengan fluoroskopi dan tidak memerlukan penggunaan yang kompleks dan menggunakan sistem pemetaan tiga dimensi. Teknologi yang ditawarkan dalam sistem termasuk:
- The Arctic Front Cryoballoon, yang mengembang dan mengisi dengan pendingin untuk mengikis jaringan di mana vena pulmonalis masuk ke atrium kiri;
- The FlexCath® Steerable Sheath, yang membantu memberikan dan posisi cryocatheter di atrium kiri;
- The Freezor® MAX Cardiac CryoAblation Catheter, yang merupakan kateter tunggal dan digunakan untuk memberikan ablasi tambahan,
- The CryoConsole, yang merupakan tempat komponen pendingin, listrik dan mekanik yang menjalankan kateter selama prosedur cryoablation.
Medtronic mengatakan persetujuan pemerintah didasarkan pada studi yang menunjukkan sekitar 70 persen pasien yang diobati dengan Arctic Front, bebas dari atrial fibrilasi setahun kemudian, dibandingkan dengan 7 persen pasien yang diobati hanya dengan terapi obat.
Sistem ini sudah disetujui di Eropa, dan seorang juru bicara Medtronic mengatakan, perusahaan berencana untuk memulai penjualan di US dalam beberapa minggu ke depan. Dengan adanya berita ini saham perusahaan Medtronic naik sebesar 95 sen atau 2,6 persen menjadi $37,13 dalam perdagangan sore.
Untuk melihat gambar dan video mekanisme kerja alat kedokteran ini, bisa menuju di situs yang saya sertakan dalam referensi di bawah ini.
Referensi
News Release Arctic Front® Cardiac CryoAblation Catheter System
wwwp.medtronic.com/Newsroom/NewsReleaseDetails.do?itemId=1292604350495?=en_US

Gambar dan video Arctic Front
www.cryocath.com/en/20.document.center/21.1.4.ep.video.photo.eur.asp

Tidak ada komentar:

Posting Komentar